PALANGKA RAYA – Amonius Tuyum resmi menggantikan Jimmy Carter sebagai anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) dari Fraksi Demokrat. Amonius Tuyun menjadi anggota DPRD Kalteng melalui mekanisme penggantian antar waktu (PAW) masa jabatan periode 2024-2029.

Pelantikan Amonius Tuyun berlangsung pada Rapat Paripurna ke-8 Masa Persidangan I Tahun 2025 DPRD Kalteng, Senin (15/12/2025) dipimpin Ketua DPRD Kalteng, Arton S Dohong.

Amonius yang berasal dari Partai Demokrat ini menduduki kursi PAW menggantikan Jimmy Carter dari Daerah Pemilihan (Dapil) 4 meliputi Kabupaten Murung Raya, Barito Utara, Barito Timur, dan Barito Selatan.

“Kami mengharapkan agar Saudara Amonius dapat segera beradaptasi dengan tugas pokok dewan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Serta menjalin sinergi dengan sesama anggota dewan dan mitra DPRD untuk mengoptimalkan program strategis,” kata Arton.

Pelantikan PAW anggota Fraksi Demokrat ini, lanjut Arton, membuat jumlah anggota DPRD Provinsi Kalimantan Tengah kembali lengkap, yakni 45 orang. “Semoga dengan lengkapnya jumlah anggota dewan, ke depan DPRD Kalimantan Tengah dapat memberikan kinerja yang optimal,” ucapnya.

Sementara Amonius, usai pelantikan menyatakan dirinya siap mengikuti seluruh tahapan dan mekanisme yang berlaku di lembaga legislatif. Ia mengaku masih perlu memperdalam pemahaman terkait tugas, fungsi, serta peran DPRD dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah.

“Saya akan bersinergi dan belajar terlebih dahulu. Untuk sementara, saya mengikuti proses yang ada sampai benar-benar memahami tugas sebagai anggota DPRD,” ujarnya.

“Saya akan berkoordinasi dengan fraksi dan komisi, karena di DPRD ada pembagian tugas yang jelas. Semua harus berjalan selaras,” katanya.

Ia pun berharap kehadirannya di DPRD Provinsi Kalimantan Tengah dapat menjadi saluran aspirasi masyarakat, khususnya generasi muda serta kelompok yang selama ini membutuhkan perhatian lebih dari pemerintah. (*)

Share to...